TULUNGAGUNG - Kapolres Tulungagung Akbp Eko Hartanto Sik Mh beserta jajaran melakukan pengecekan ke lokasi konser musik guyon maton yang bertempat di Gor Lembu peteng Tulungagung.18/11/2022
Dalam pengecekan tersebut, Kapolres bertujuan untuk memastikan kesiapan personil maupun tempat yang akan digunakan untuk konser musik guyon maton
"Saya lakukan pengecekan ini untuk memastikan semuanya sesuai dengan ketentuan pengamanan " kata Eko Hartanto dalam tinjauannya.
Perlu diketahui bahwa kegiatan konser musik guyon maton yang digelar oleh HIPMI Tulungagung ini digelar dalam rangka memeriahkan hari jadi kabupaten Tulungagung ke 817 tahun 2022
Sementara itu ketua HIPMI Tulungagung Aminuddin, Skm, mengatakan konser musik guyon maton digelar untuk memeriahkan hari jadi kabupaten Tulungagung yang ke 817 tahun 2022 dengan mengadakan konser musik, sekaligus untuk menghibur masyarakat kabupaten Tulungagung
Pada kesempatan pengecekan lokasi konser musik yang digelar di Gor Lembu peteng Tulungagung, Kapolres Tulungagung Akbp Eko Hartanto Sik Mh menyempatkan untuk mengelilingi lokasi dan mengecek stan UMKM yang ikut memeriahkan hari kabupaten Tulungagung
Mudah mudahan kegiatan konser musik nantinya dapat berjalan dengan aman dan lancar serta mohon kesiap siagaan anggota yang terlibat dalam pengamanan.
Lakukan secara humanis dengan mengedepankan langkah upaya preemtif.
Turut dalam pengecekan kesiapan konser antara lain, Kabagops polres Tulungagung Kompol Supriyanto SH, Kasatlantas polres Tulungagung, ketua HIPMI kab. Tulungagung Sdr Aminuddin dan Segenap panitia konser. ( Ans71 Restu